Anies-Mega SKOR 1-1


Anies Baswedan tidak bersedia maju dalam Pilgub Jabar 2024. Alasan utamanya tidak ada aspirasi dari masyarakat untuk itu.



"Tidak ada aspirasi khusus dari masyarakat, terutama di tingkat wilayah," kata Jubir Anies, Sahrin Hamid, Kamis (29/8/2024).

"Kalau di Jakarta ada aspirasi," katanya.

Sahrin menegaskan keputusan sudah final. Anies tidak akan maju Pilgub Jabar.

"Keputusannya sudah selesai. Mas Anies tidak maju di Pilkada Jawa Barat, itu final," katanya.

Anies sebelumnya sempat diisukan akan dicalonkan menjadi Cagub Jakarta oleh PDIP. Namun, seiring berjalannya waktu PDIP mencalonkan Pramono Anung-Rano Karno.

Meski demikian, Anies dipastikan tidak kecewa terhadap keputusan PDIP di Jakarta. Dia menghormati keputusan itu.

"Tidak ada kekecewaan sedikitpun kepada PDIP," ujarnya.

Geisz Chalifah, pendukung setia Anies Baswedan mengatakan "Anies bersedia maju di Jkt krn ada permintaan dari warga Jkt untuk dia maju. Lalu Partai mendeklarasikannya yg kemudian terjadi “OPERASI”. 29 Agt Anies diundang utk maju di Jawabarat. Tapi itu pilihan partai bukan permintaan warga Jabar. Anies tak bersedia."
Dan, kata @aniesbubble "It's not over yet; changes still need to be made. Keep an eye on our side account for more information and updates!"

zid
Next Post Previous Post